Entah apa yang dipikirkan oleh dosen kampus, pada mata kuliah lingkungan bisnis semester 2 mahasiswa diminta untuk memposting semacam karya ilmiah di blog nya masing-masing, sontak satu kampus beramai-ramai membuat blog. Meskipun saya rasa mereka membuat hanya untuk sekedar mendapat nilai lalu tinggalkan. Tapi kenyataannya mereka lebih rajin daripada saya sendiri? :v
Uniknya tugas kali ini, berapapun income yang didapat kalau memang ada kita bisa langsung dapet nilai A. ~Lol
1. Template Dengan Navbar / Navigasi
Navigasi merupakan sebuah section wajib bagi saya, dengan adanya navigasi ini pengunjung bisa dengan mudah pindah ke halaman yang mereka ingin dalam sebuah situs. Namun dalam kenyataan, salah satu blog teman saya di approve Google Adsense tanpa Navigasi?
2. Harus Ada Halaman Privacy Policy/Disclaimer/DMCA
Untuk yang kedua kalinya, beberapa blog yang saya kunjungi rata-rata merekomendasikan untuk memasang beberapa halaman ini untuk blog yang ingin didaftarkan ke dalam jaringan Google Adsense. Apakah ini berlaku? Bisa Jadi, apabila blog mereka self-hosted. Namun dari beberapa yang saya lihat teman-teman saya menggunakan blogger.com tanpa custom domain saat di approve Google.
3. Umur Blog Minimal 6 Bulan
Saya rasa ini juga bukan sebuah syarat agar blog yang kita miliki bisa di approve Google Adsense, mengapa begitu? teman saya mendaftarkan blognya kedalam jaringan Google Adsense dalam waktu blog berumur tak lebih dari 2 minggu.
4. Blog Harus Ramai
Beberapa juga memaparkan agar blog kita ramai sebelum mengajukan pendaftaran Google Adsense, sayang sekali ini gak berlaku. Kalau kita lihat point nomor 3, apabila blog kita baru berumur tak lebih dari 2 minggu meskipun artikel itu ditulis dengan gaya bahasa terbaik didunia apakakah bisa mencetak pengunjung ribuan? enggak kan.
Disinilah kadang saya merasa sedih, disaat saya bersusah panyah mengedit template sebaik mungkin apadaya teman saya yang menggunakan template simple bawaan blogger justru diterima? nasib sedang tidak ada ditangan saya.
Oh iya, dari beberapa surat cinta yang saya dapat dari google semuanya memang tidak ada masalah dengan tata letak template. Hanya ada satu permasalahan , yang kemungkinan blog ini tidak tepat dengan 'policy' yang google miliki. Mungkin temen-temen lebih berpengalaman?
Beberapa juga memaparkan agar blog kita ramai sebelum mengajukan pendaftaran Google Adsense, sayang sekali ini gak berlaku. Kalau kita lihat point nomor 3, apabila blog kita baru berumur tak lebih dari 2 minggu meskipun artikel itu ditulis dengan gaya bahasa terbaik didunia apakakah bisa mencetak pengunjung ribuan? enggak kan.
***
Disinilah kadang saya merasa sedih, disaat saya bersusah panyah mengedit template sebaik mungkin apadaya teman saya yang menggunakan template simple bawaan blogger justru diterima? nasib sedang tidak ada ditangan saya.
Oh iya, dari beberapa surat cinta yang saya dapat dari google semuanya memang tidak ada masalah dengan tata letak template. Hanya ada satu permasalahan , yang kemungkinan blog ini tidak tepat dengan 'policy' yang google miliki. Mungkin temen-temen lebih berpengalaman?
Issue: Site does not comply with Google policies
mau coba daftar adsense trik saya ? gratis..
ReplyDeletesaya yang punya blog jelek seperti 1jajaltemplate.blogspot.com, dan beberapa blog lainnya. sayangnya, mereka sudah beradsense walau, ahsudahlah >.<
kalo minat, pm di fb.com/irfanfahrurrozi