Solusi Clover Bootloader Tertimpa Windows Boot Manager

Haloha! :D libur telah tiba,.. libur telah tiba.. hati ku sengsara.. #NyanyianJomblo Apakabar mblo?
luar biasa kan dan tentunya masih dengan hati yang kosong. *ehh

Malam minggu lalu, setelah update baru nyadar pas malamnya booting ngelitch di logo apple. Yang bikin aku bingung itu, patch on the fly buat si IOGraphicsFamily sudah terpasang dengan apik di konfigurasi Clover. Nah, karena waktu itu si bang Joe pernah ngomong kalau VRAM di BIOS kudu diset 64MB biar enggak glitch makanya langsung tak cek ke BIOS.

Setelah utak atik BIOS bagian Graphics, lanjut save and reboot. And,.. watdafak! :& Harddisknya gak kedetek kamvret. Mata melotot, jantung deg-deg an, nafas tersengal-sengal, tangan gemeteran , lah pokoknya campur aduk :'( akan kan harddisk ini cukup sampai disini? pikirku.

Untung ada fitur Restore to defaults , yang bisa membuat pengaturan BIOS balik ke awal. Setelah disave dan reboot, BERHASIL! tapi tunggu, langsung masuk windows ! :v Oh iya lupa setting first boot di BIOS. Bukan apa-apa sob, kalau kita salah ngatur first boot clover nya tertimpa Windows Boot Manager.


Inilah Solusi Clover Bootloader Yang Tertimpa Windows Boot Manager

Step 1
Note: kalau kamu masih punya installer OS X beserta Clover bootloader, step ini bisa langsung di skip

a. Pertama download Boot Disk Utility
b. Tancapkan flashdisk ( 1GB cukup kok ) , buka Boot Disk Utility
c. Klik Destination disk, tentunya pilih Flashdisk
d. Klik Format Disk , kemudian OK
e. Selesai

***

Step 2
Restart laptop/pc kemudian ubah firstboot ke Flashdisk. Tunggu hingga splash screen Clover terlihat, kemudian ikuti langkah dibawah:

a. Arahkan pointer ke Clover Boot Options atau gunakan tombol arah




b. Pilih Remove all Clover boot Options



c. Terakhir, pilih Add Clover boot options for all entries



d. Reboot, masuk bios akan ada entri Clover terdeteksi. Pindahkan paling atas.
e. Selesai

0 komentar:

Post a Comment